SOSIALISASI LATIHAN IMAGERYUNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN SHOOTINGPADA SISWA SEKOLAH SEPAKBOLA

Authors

  • Muhammad Aditya Rizqiawan Universitas PGRI Adi Buana Surabaya Author
  • Yohanes Wilhelmus Tudeq Universitas PGRI Adi Buana Surabaya Author
  • Mulyono Universitas PGRI Adi Buana Surabaya Author
  • Eka Kurnia Darisman Universitas PGRI Adi Buana Surabaya Author
  • Gatot Margisal Utomo Universitas PGRI Adi Buana Surabaya Author

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mensosialisasikan dan melatihkan teknik imagery sebagai metode peningkatan keterampilan shooting dalam sepak bola bagi siswa Sekolah Sepak Bola (SSB). Imagery adalah teknik pelatihan mental yang melibatkan visualisasi gerakan dalam pikiran untuk meningkatkan performa atlet. Metode ini terbukti efektif dalam membantu atlet memahami teknik yang benar, meningkatkan fokus, dan memperkuat koordinasi motorik. Kegiatan ini dilaksanakan di SSB Surya Putra, Kota Probolinggo, dengan melibatkan 20 siswa. Sosialisasi dilakukan melalui sesi edukasi mengenai konsep dan manfaat imagery, diikuti dengan pelatihan praktik untuk menerapkan teknik visualisasi dalam latihan shooting. Evaluasi kegiatan dilakukan melalui pre-test dan post-test guna mengukur peningkatan kemampuan shooting siswa sebelum dan sesudah pelatihan. Hasil evaluasi menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam kemampuan shooting setelah menerapkan latihan imagery, yang mengindikasikan efektivitas metode ini dalam mendukung pembelajaran keterampilan olahraga. Melalui kegiatan ini, diharapkan para pelatih dan siswa SSB dapat memahami pentingnya latihan mental dalam pengembangan keterampilan teknis sepak bola. Program sosialisasi ini juga menjadi langkah awal dalam memperkenalkan imagery sebagai metode pelatihan yang dapat diintegrasikan dalam kurikulum latihan sepak bola usia remaja

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-12-03